- MAPAES SEKAR DINA KILININGAN
Skripsi ini berjudul “Mapaes Sekar Dina Kiliningan “ Mapaes dalam bahasa Indonesia yaitu memperindah, sedangkan menurut KBBI memperindah adalah menjadikan sesuatu lebih indah, atau memperelok. Jika dilihat dari arti keseluruhan ‚Mapaes Sekar Dina Kiliningan‛ adalah memperindah lagu atau vokal dengan menggunakan ensambel Kiliningan, dengan tujuan penyaji dapat memperindah lagu yang disajikan ...
05 September 2024 / NENCI LESTARI / - PERKEMBANGAN KESENIAN WAYANG LANDUNG PANJALU DI DESA PANJALU KECAMATAN PANJALU KABUPATEN CIAMIS
Wayang Landung Panjalu merupakan seni tradisional yang kaya akan nilai filosofis dan spiritual di Desa Panjalu, Kabupaten Ciamis. Penelitian ini membahas perkembangan filosofis dari Wayang Landung Panjalu, tipe bahan yang digunakan dalam pembuatan wayang, serta nilai-nilai spiritual yang terkandung di dalamnya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan ...
05 September 2024 / AHMAD FAUZI / - HALEUANG PANGHAREPAN
Karya yang berjudul "Haleuang Pangharepan" ini merupakan peng-implementasian dari pengalaman empiris penyaji ke dalam sajian vokal dalam kawih wanda anyar yang sajiannya memiliki makna yang saling berkaitan dengan tujuan penyaji. Sajian ini bertemakan perjuangan seseorang yang ingin mewujudkan impiannya yaitu menjadi seorang juru kawih yang bisa membawakan alunan lagu dengan ...
05 September 2024 / EKA RAMADANTI / - HALEUANG PANGGUAR ATI
Penyajian ini mengangkat tema penyajian kawih Wanda Anyar yang berjudul "Haleuang Pangguar Ati" dengan fokus pada aspek vokal dan gending pengiringnya. Latar belakangnya bermula dari minat dan bakat penyaji dalam seni vokal tradisional sejak usia dini, yang kemudian berkembang pesat ketika belajar di Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung, khususnya ...
05 September 2024 / Luthvia Nurayuni Hikmawan / - NYORAKEUN WAYANG
Skripsi ini membahas penyajian sekar dalang dalam Wayang Golek dengan judul “Nyorakeun Wayang”. Penulis tertarik pada seni pedalangan Wayang Golek Purwa khas Bogor dan ingin memperkenalkan ciri khas daerah tersebut. Fokus utama adalah pada pengembangan aspek antawacana dan amardawalagu dalam sajian tersebut. Penyajian amardawalagu dalam pertunjukan Wayang Golek melibatkan berbagai ...
05 September 2024 / ADEN ABDULLOH / - MUR JA
Skripsi yang berjudul “Mur Ja” ini membahas tentang bentuk permainan tradisional ke dalam karya seni pertunjukan. Karya ini menggunakan metode pendekatan fenomenologi seni dan karya ini dibuat dengan berhaluan inovasi (kebaruan) dan berorientasi pada nilai estetis. Karya ini menggambarakan pengalaman empiris penata dalam bermain permainan tradisional, memberi kesadaran bahwa pentingnya ...
05 September 2024 / SITI MARYAM PURWANTI / - DONGKANG HALEUANG
Minat utama sekar kepesindenan yang disajikan dalam garap kiliningan dengan judul, “Dongkang Haleuang”. Adapun arti dari judul tersebut yaitu; Dongkang berdasarkan arti leksikalnya yaitu menggapai. Sedangkan berdasarkan Kamus Besar Bahasa Sunda Dongkang dapat diartikan ngudag atau ngahontal, sedangkan Haleuang artinya suara orang menyanyi. Penyajian sekar kepesindenan dalam kliningan yang berjudul “...
05 September 2024 / MARISA DEWANTARI / - NGAREBAB CELEMPUNK
Karya Seni berjudul “Ngarebab Celempunk” merupakan karya seni bentuk penyajian Karawitan mandiri, yang menyajikan waditra Rebab menggunakan lagu-lagu kliningan. Degan Konsep pertujukan Band Metal pada karya ini Rebab disajikan secara konvensional, namun di sertai sentuhan kreatifitas pada pengemasan lagu maupun ornamentasinya. Reportoar lagu yang akan disajikan diantaranya adalah lagu Jipang ...
05 September 2024 / FAJRI MUHAMMAD SAKTI / - NGENDANGAN NU NGARÉNGKÉNÉK
“NGENDANGAN NU NGARÉNGKÉNÉK” merupakan sajian kendang dalam ketuk tilu. Materi yang disajikan diusung dengan konsep konvensional yang juga terkait dengan penggunaan ragam tepak kendang, serta penggunaan repertoar lagu yang biasa digunakan dalam penyajian ketuk tilu. Selain hal tersebut, dalam sajian ini juga melibatkan beberapa penari dan garap ...
05 September 2024 / Tedi Cahya Iskandar / - NGAREBABAN CELEMPUNGAN
Karya seni berjudul “Ngarebaban Celempungan” ini merupakan karya seni yang berfokus pada alat musik rebab. Karya ini disajikan dengan konsep garap yang dipakai menggunakan konsep garap celempungan pada umumnya. Karya seni ini berbentuk karya penyajian mandiri dan pada konsep pertunjukannya disajikan secara konvensional. Pada sajian ini menggunakan teknik-teknik ornamentasi diantaranya ...
05 September 2024 / MUHAMMAD RAMDAN RIZALDI / - WIRAGA MUNGKUS SORA
Skripsi yang berjudul “Wiraga Mungkus Sora” merupakan garap utama vokal kepesindenan dalam wanda jaipongan. Judul ini memiliki arti yaitu wujud lahiriah dalam mengemas suara. Judul yang diambil ini bermakna penyaji menyampaikan kepiawaian dalam vokal kepesindenan serta kepiawaian dalam menari. Fokus utama penulisan skripsi ini adalah untuk mendeskripsikan materi sajian berkaitan ...
05 September 2024 / YANDA MUSTIKA OKTAFYANI / - DANGIANG ANTEUR NGUMBARA
Sajian musikal berjudul “DANGIANG ANTEUR NGUMBARA” ini merupakan sajian garap waditra gambang dalam kesenian kiliningan. Waditra gambang dalam sajian ini memiliki fungsi sebagai pembawa lagu atau pamurba lagu, pengatur irama atau anceran wirahma, dan juga sebagai kerangka lagu atau balunganing gending. Dalam permainannya, terdapat pola tabuh yang dimainkan pada lagu-lagu ...
05 September 2024 / AKHMAD DANA HIDAYAT / - HALEUANG WIRASWARA
Penyajian vokal wiraswara dalam kiliningan adalah ide gagasan penyaji yang mempunyai keinginan untuk memiliki ciri khas vokal melalui melodi senggol sendiri. Di samping itu, terdapat sebuah fenomena pada saat ini yang notabene dominan dengan kaum-kaum muda khususnya pada ranah vokal wiraswara di daerah sekitar Bandung. Sehingga, hal tersebut dijadikan referensi ...
05 September 2024 / AHMAD FALAHUDIN / - APTANA SORA NANDANA
Wiraswara dalam wayang golek, memiliki peran penting dalam menyampaikan alur lagu yang berpadu dengan cerita pewayangan. Mereka harus memiliki kepekaan terhadap surupan, laras, dan kepandaian individu dalam mengolah ornamentasi menjadi senggol yang utuh dan ditafsirkan menjadi kalimat lagu. Hal ini didukung dengan daya kreativitas individu dalam proses membuat garap vokal ...
05 September 2024 / RIO GELAR WIDY HARSONO / - STRUKTUR PERTUNJUKAN PENCA KARUHUN GRUP TUNGGAL RASA DI KECAMATAN KUTAWARINGIN KABUPATEN BANDUNG
Skripsi dengan judul “Struktur Pertunjukan Penca Karuhun Grup Tunggal Rasa di Kecamatan Kutawaringin Kabupaten Bandung” ini bertujuan untuk mendeskripsikan struktur pertunjukan penca karuhun Grup Tunggal Rasa. Dengan pendekatan teori pertunjukan dari Sal Murgiyanto dan metode penelitian kualitatif deskriptif, penelitian ini memperoleh data dari hasil observasi, studi literatur, wawancara, dan dokumentasi. ...
05 September 2024 / SITI ROHAENI / - KABANDANG HALEUANG
Penyajian karya berjudul “Kabandang Haleuang” merupakan garap sajian lagu-lagu kiliningan yang di dalamnya memiliki ruang garap berbeda. Sajian kiliningan merupakan bentuk sajian karawitan mandiri dimana estetika musikalnya difungsikan untuk kepentingan sajian tersebut. perbedaan tafsir garap pada setiap materi lagu menjadikan hal menarik bagi penyaji dalam memperlihatkan karakteristik vokal penyaji. Melalui ...
05 September 2024 / SITI NURAJIJAH / - SEKAR LAMPAH ING WAYANG
Sajian yang berjudul “Sekar Lampah Ing Wayang” ini merupakan sajian sekar dalang dalam wayang golek. Sekar dalang ini sangat penting pada sajian wayang golek konvensional yang berkembang di masyarakat. Dikarenakan dalam sebuah pagelaran wayang, seorang dalang membawa peran penting dalam mengilustrasikan wayang golek hingga dapat dimengerti oleh penonton. Maka dari ...
05 September 2024 / MOCH. RIO SURYADI / - 6/2
Skripsi dengan judul 6/2 merupakan karya musik yang berasal dari peristiwa ekstramusikal mengenai gangguan penglihatan (mata minus). Pembuatan karya ini menggunakan metode eksplorasi, evaluasi, dan komposisi dengan pendekatan bentuk musik programa dan teori hermeneutika. Karya ini merupakan interpretasi dari hal yang bersifat visual ke dalam bentuk bunyi lewat elemen-elemen musik yang ...
05 September 2024 / SATIA PERKASA / - NYEKAR
Skripsi berjudul Nyekar ini merupakan karya yang terinspirasi dari pengalaman empiris penyaji yang saat ini sudah tidak memiliki ayah dan ibu (yatim piatu). Sehingga yang menjadi tujuan utama penyaji saat ini adalah ingin memberikan “hadiah” untuk orang tua tercinta berupa do’a dalam wujud estetik sebuah karya seni pertunjukan, meskipun ...
05 September 2024 / GUGUN GUNAWAN / - WINARA RAWANAHASTA
Sajian yang berjudul “Winara Rawanahasta” merupakan judul dari tugas akhir penyajian suling dalam tembang sunda cianjuran. Judul yang diusung berasal dari kamus istilah karawitan Sunda. Kata “Winara” merupakan istilah untuk sebutan alat tiup suling. Lalu, kata “Rawanahasta” adalah istilah untuk sebutan kacapi atau alat petik. Makna dari judul “Winara Rawanahasta” ...
05 September 2024 / MAULANA TAUPIK HIDAYAT /